SimadaNews.com-Balai Besar Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan, memprediksi wilayah Sumatera Utara (Sumut) dilanda musim kemarau hingga bulan Juni.
“Sumut sudah memasuki musim kemarau, diperkirakan berlangsung dari akhir Januari lalu hingga Juni mendatang,” ujar prakirawan BMKG Wilayah I Medan, Utami, Kamis (22/2).
Dia menyebutkan, musim kemarau yang akan terjadi suhu udaranya diperkirakan mencapai 34 derajat celcius.
“Berdasarkan pengamatan suhu udara siang hari masih dalam kategori normal antara 30 hingga 33 derajat celcius. Sedangkan, suhu udara kemarin mencapai 33 derajat celcius, bahkan sore harinya sekira pukul 16.00 WIB mencapai 34,2 derajat celcius,” sebutnya.
Menurutnya, meski dilanda musim kemarau diprediksi diselingi hujan ringan hingga sedang.
Beberapa kawasan di Sumut yang akan dilanda hujan seperti Tarutung, Sipirok, Gunung Sitoli, Kabanjahe, Kisaran, Pematang Siantar, Sibolga, Tanjung Balai, Padang Sidempuan dan Kabanjahe.
“Hujan yang akan terjadi rata-rata melanda pada siang atau sore hari. Bahkan, ada juga pada malam hari tetapi hanya sebagian daerah saja di Sumut,” tuturnya.
Ia menambahkan, kondisi cuaca kemarau saat ini memang cukup pengap. Hal itu dikarenakan kelembabannya kurang, sehingga pada malam hari udaranya gerah.
“Ini akibat kita memasuki musim peralihan atau pancaroba dari penghujan ke kemarau,” imbuhnya.(snc)
sumber:pojoksatu.id
Discussion about this post