advertising
Simada News
  • Redaksi
  • Terms
  • Policy
  • Pedoman
Kamis, 30 Maret 2023
  • News
  • Ekbis
  • Jagad Raya
  • Komunitas
  • Sudut Pandang
  • Simadagros
  • Asahan
  • Simada TV
No Result
View All Result
Simada News
No Result
View All Result
Simada News
FOLLOW
  • News
  • Ekbis
  • Jagad Raya
  • Kesehatan
  • Komunitas
  • Labuhan Batu Raya
  • Pesona
  • Sudut Pandang
  • Tokoh
  • SimadaTV
Home News

Forkopimda Samosir Melaksanakan Gerakan Gempur Covid-19 Secara Serentak

Simadanews.com by Simadanews.com
14/07/2021
in News
Share on FacebookShare on Twitter

 

SimadaNews.com – Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Samosir melaksanakan Gerakan Gempur Covid-19 secara serentak di Wilayah Kabupaten Samosir diawali dari Kantor Bupati Samosir, Selasa (13/07/2021).

Kegiatan ini dilaksanakan di seluruh desa di Kabupaten Samosir secara intensif sampai 20 Juli 2021, dengan agenda pembagian masker dan hand sanitizer, operasi yustisi dan sosialisasi Inbup Nomor 1 Tahun 2021 dan penyemprotan disinfektan, khususnya desa yang ditetapkan sebagai Zona Merah Covid-19 di Kabupaten Samosir.

Sesuai dengan hasil pemetaan, terdapat 4 Zona Merah Covid-19 antara lain Desa Sigaol Simbolon (Kec. Palipi), Desa Salaon Toba (Kec. Ronggur Nihuta), Desa Pangaloan (Kecamatan Nainggolan), Desa Pananggangan (Kecamatan Nainggolan).

Bupati Samosir, Vandiko Gultom menyampaikan, dalam beberapa minggu terakhir terjadi lonjakan kasus Covid-19 di Kabupaten Samosir.

“Untuk itu, gerakan ini bertujuan menekan angka penularan Covid-19, terutamanya di 9 Desa yang masuk dalam Zona Merah dan Zona orange,” katanya.

Bupati berharap Tim Satgas benar-benar melaksanakan protokol kesehatan, dan meminta kepala desa untuk memonitoring mobilitas warganya, terkhusus juga untuk warga yang menjalani isolasi mandiri.

Bupati juga meminta agar tim gugus dan kepala desa untuk membentuk posko siaga Covid-19 di desanya masing-masing. Posko ini terdiri dari unsur desa dibantu oleh Babinsa, Babinkamtibmas, dan tenaga kesehatan.

Diharapkan posko ini dapat mengawasi aktivitas warganya secara ketat, dan mengingatkan warganya untuk tidak melakukan aktifitas di atas pukul 20.00.

Bupati juga berharap dalam menghadapi Hari Raya Idul Adha yang akan datang, meminta para kepala desa untuk menghimbau warga atau keluarga di luar Samosir untuk menunda kedatangannya ke Samosir untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Kapolres Samosir, AKBP Josua Tampubolon menghimbau masyarakat untuk tetap menggunakan masker, menghindari bersentuhan fisik (kontak fisik) dan mencuci tangan.

Menurut Kapolres, untuk memutus mata rantai penyeberan Covid-19 intinya adalah kesadaran masyarakat untuk menaati protokol kesehatan.

“Jangan takut, dan tetap menjaga imun tubuh. Semangat dan gembira, karena hati yang gembira adalah obat. Yang paling utama juga adalah senantiasa berdoa kepada Tuhan YME,” jelasnya.

Kapolres berharap prioritas vaksin akan dilakukan di Zona Merah, dan Polres Samosir bersama seluruh unsur Forkopimda berkomitmen dalam melaksanakan aksi “Gempur Covid-19 di Kabupaten Samosir.”

Dalam kesempatan ini Bupati Samosir menyerahkan bantuan masker, handsanitizer, dan APD kepada Tim Gempur Satgas Covid-19 untuk kemudian dibagikan kepada warga desa, sekaligus melakukan monitoring pelaksanaan 3T dan penyemprotan disinfektan di Desa Sigaol Simbolon Kecamatan Palipi. (Benry Naibaho)

Share220Tweet137Share55Pin49

Berita Terkait

7 Calon Pangulu yang Kalah Ajukan Penyelesaian Sengketa Hasil Pilpanag

30/03/2023

SimadaNews.com-Pasca pelaksanaan Pemilihan Pangulu Nagori (Pilpanag) di Simalungun, tujuh calon pangulu yang mengalami kekalahan,  mengajukan permohonan penyelesaian sengketa hasil Pilpanag...

Bilboard Berisi Iklan Rokok di Jalan Ahmad Yani Akhirnya Ditertibkan

29/03/2023

SimadaNews.com.- Bilboard berisikan iklan rokok yang berada di jalan Jendral Ahmad Yani depan bimbingan belajar Genesha Operatiaon (GO) , akhirnya...

Kader PP Dolok Marangir I Lakukan Pengamanan Pelaksanaan Sholat Tarawih selama Ramadan

29/03/2023

SimadaNews.com-Ketua Pemuda Pancasila (PP) Ranting Dolok Marangir I, Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Weshly Ependy Siahaan, memerintahkan seluruh kader PP melaksanakan...

RHS Ikut Panen Raya Padi Darat di Urung Panei

29/03/2023

SimadaNews.com - Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga menghadiri panen raya tanaman padi darat di Nagori Urung Panei, Kecamatan Purba, Selasa 28...

DPP HIMAPSI Olahraga Pagi Bersama Gubsu Sambil Bahas Perbaikan Infrastruktur di Simalungun

28/03/2023

SimadaNews.com-Jajaran Dewan Pimpinan Pusat Himpunan Mahasiswa dan Pemuda Simalungun (DPP-HIMAPSI), melaksanakan olahraga pagi bersama Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi,...

Bandar Judi Tebak Angka dari Jorlang Hataran Ditangkap

28/03/2023

SimadaNews.com-Personel Sat Reskrim Polres Simalungun menggelar Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) Toba 2023 selama bulan Ramadan, untuk meminimalisir terjadinya kriminalitas akibat...

Discussion about this post

Terkini

News

7 Calon Pangulu yang Kalah Ajukan Penyelesaian Sengketa Hasil Pilpanag

30 Maret, 2023
News

Bilboard Berisi Iklan Rokok di Jalan Ahmad Yani Akhirnya Ditertibkan

29 Maret, 2023
News

Kader PP Dolok Marangir I Lakukan Pengamanan Pelaksanaan Sholat Tarawih selama Ramadan

29 Maret, 2023
News

RHS Ikut Panen Raya Padi Darat di Urung Panei

29 Maret, 2023
News

DPP HIMAPSI Olahraga Pagi Bersama Gubsu Sambil Bahas Perbaikan Infrastruktur di Simalungun

28 Maret, 2023
News

Bandar Judi Tebak Angka dari Jorlang Hataran Ditangkap

28 Maret, 2023
  • Redaksi
  • Terms
  • Policy
  • Pedoman

© 2018-2021 Simada News

wisata indonesia - destinasi wisata terpopuler Rotasi Asia - Berita Terkini Spot Wisata Danau Toba Terbaik destinasi wisata duniaBarak ID

No Result
View All Result
  • News
  • Ekbis
  • Jagad Raya
  • Komunitas
  • Sudut Pandang
  • Simadagros
  • Asahan
  • Simada TV

© 2018-2021 Simada News

wisata indonesia - destinasi wisata terpopuler Rotasi Asia - Berita Terkini Spot Wisata Danau Toba Terbaik destinasi wisata duniaBarak ID