advertising
Simada News
  • Redaksi
  • Terms
  • Policy
  • Pedoman
Senin, 27 Maret 2023
  • News
  • Ekbis
  • Jagad Raya
  • Komunitas
  • Sudut Pandang
  • Simadagros
  • Asahan
  • Simada TV
No Result
View All Result
Simada News
No Result
View All Result
Simada News
FOLLOW
  • News
  • Ekbis
  • Jagad Raya
  • Kesehatan
  • Komunitas
  • Labuhan Batu Raya
  • Pesona
  • Sudut Pandang
  • Tokoh
  • SimadaTV
Home News

Si Balkot jadi Maskot Pilkada Medan Tahun 2020

Simadanews.com by Simadanews.com
02/03/2020
in News
Share on FacebookShare on Twitter

SimadaNews.com-Sosialisasi dan launching Maskot Jingle Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan Tahun 2020, berlangsung meriah di Lapangan Merdeka Medan, Minggu 1 Maret 2020.

Plt Wali Kota Medan Ir H Akhyar Nasution MSi, diwakili Asisten Pemerintahan Setdako Medan Musadad Nasution sangat menyambut baik dan mengapresiasi digelarnya kegiatan tersebut.

Diharapkannya, pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Kota Medan berjalan sukses dan lancar.

Sebelum sosialisasi dan launching dilakukan, acara diawali dengan senam zumba yang diikuti seribuan warga. Setelah itu dilanjutkan dengan doa bersama serta tarian multi etnis yang melambangkan keberagaman di Kota Medan.

Kemudian dilanjutkan dengan pengumuman pemenang lomba desain maskot dan jingle pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan tahun 2020.

Dari sekian banyak peserta yang mengikuti lomba desain maskot, KPU Kota Medan akhirnya menetapkan Gedung Balai Kota sebagai maskot pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan tahun 2020 dengan nama Si Balkot.

Di hadapan seribuan warga, Si Balkot langsung diluncurkan melalui pagelaran kesenian yang memadukan unsur teater, sastra dan tari yang dikoordinir seniman Teja Purnama Lubis.

Usai peluncuran Si Balkot, acara diteruskan dengan sosialisasi KPU Medan yang berisikan ajakan kepada seluruh warga Kota Medan untuk mencoblos pada 23 September 2020, guna memilih Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan periode 2021-2026.

Setelah itu, KPU membagi bagikan boneka Si Balkot kepada sejumlah warga disertai dengan jingle pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan yang disambut tepuk tangan meriah warga yang hadir.

 

Asisten Pemerintahan Setdako Medan Musadad Nasution, atas nama Pemko Medan menyambut baik dan mengapresiasi digelarnya sosialisasi dan launching tersebut. Sebab, kegiatan itu merupakan tahapan Pilkada Kota Medan yang dilaksanakan KPU Kota Medan guna suksesnya pelaksanaan pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan Tahun 2020.

“Sekali lagi kami mengucapkan terima kasih kepada KPU Kota Medan atas digelarnya kegiatan ini. Semoga agenda kegiatan Pilkada dapat berjalan sukses dan lancar. Kita harapkan partisipasi masyarakat dalam memilih Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan tahun ini lebih baik dari sebelum-sebelumnya,” kata Musadad, seraya  mengajak seluruh warga yang memiliki hak pilih untuk dapat menggunakan hak suaranya pada hari pemilihan nanti.

Ketua KPU Kota Medan Agussyah Damanik,.menjelaskan sosialisasi dan launching ini digelar di Lapangan Merdeka Medan agar informasi dan sosilaisasi tentang pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan tahun 2020 dapat diketahui masyarakat. Sebab Lapangan Merdeka merupakan salah satu tempat yang sangat ramai dikunjungi warga di Kota Medan.

Guna memudahkan masyarakat untuk mengetahui lebih jauh tentang Pilkada Kota Medan 2020, Agussyah mengatakan, KPU Kota Medan juga menyiapkan stand yang akan memberikan informasi sejelas jelasnya mengenai pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan 2020.

“Kami (KPU) siap melaksanakan pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan 2020,” tegas Agussyah.

Meski demikian ungkap Agussyah, pelaksanaan Pilkada Kota Medan 2020 tidak akan berjalan sukses dan lancar tanpa dukungan penuh pemerintah dan partisipasi seluruh lapisan masyarakat.

“Ayo kita sambut gembira pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan 2020 dengan mendatangi TPS pada 23 September 2020. KPU Kota Medan siap memberikan pelayanan sebaik-baiknya,” harap Agussyah.

Sedangkan Ketua Bawaslu Kota Medan Payung Harahap berharap melalui kegiatan ini menjadi momentum pesta demokrasi di Kota Medan. Di samping itu juga mengajak masyarakat untuk melakukan pengawasan dan apabila menemukan kecurangan segera melaporkan ke Bawaslu.

“Kami siap menampung adanya kecurangan. Mari kita awasi bersama sama pelaksanaan Pilkada Kota Medan 2020. Pemilu kali ini harus jadi yang terbaik,” tegas Payung. (snc)

Laporan: Nelly Simamora

Editor: Hermanto Sipayung

 

 

 

Share221Tweet138Share55Pin50

Berita Terkait

RHS Dorong OPD Lebih Kreatif dan Berinovasi

27/03/2023

SimadaNews.com- Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga bersama Wakil Bupati Zonny Waldi mengadakan rapat koordinasi yang dihadiri pimpinan Organisasi Perangkat Daerah...

dr Susanti Kunjungi Korban Kebakaran di Siopat Suhu

25/03/2023

SimadaNews.com - Walii Kota Pematang Siantar, dr Susanti Dewayani, mengunjungi korban kebakaran di Jalan Sangnaualuh Damanik Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan...

Jajaran Polres Simalungun Terima Audit Kinerja Itwasda Polda Sumut Tahap 1 TA 2023

25/03/2023

SimadaNews.com-Jajaran Polres Simalungun, dipimpin Kapolres AKBP Ronald F.C Sipayung, menerima Tim Audit Kinerja Itwasda Polda Sumatera Utara dalam rangka pelaksanaan...

3 Rumah Terbakar di Depan Megalend Siantar, Dua Orang Mengalami Luka Bakar

25/03/2023

SimadaNews.com-Peristiwa kebakaran menghanguskan tiga unit rumah di Jalan Sangnaualuh Damanik Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur depan Komplek Megalend Kota...

Pernah Dibongkar, Bilboard Berisi Iklan Rokok di Jalan Ahmad Yani Kembali Terpasang

24/03/2023

SimadaNews.com- Pernah di tertibkan atau dibongkar Satuan Polisi Pamong Praja dan Dinas Perizinan Kota Pematang Siantar karena melanggar Peraturan Walikota,...

Jangan Sembarangan Bakar Lahan!

22/03/2023

SimadaNews.com- Dalam upaya mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) sejak dini, Kasat Binmas Polres Pematang Siantar AKP Jahrona Sinaga...

Discussion about this post

Terkini

News

RHS Dorong OPD Lebih Kreatif dan Berinovasi

27 Maret, 2023
Komunitas

Ronald dan Daniel Dipercaya Pimpin GMNI Siantar

27 Maret, 2023
Komunitas

Harry David Levi Lingga Terpilih Ketua Umum Namaposo GKPS

26 Maret, 2023
News

dr Susanti Kunjungi Korban Kebakaran di Siopat Suhu

25 Maret, 2023
News

Jajaran Polres Simalungun Terima Audit Kinerja Itwasda Polda Sumut Tahap 1 TA 2023

25 Maret, 2023
News

3 Rumah Terbakar di Depan Megalend Siantar, Dua Orang Mengalami Luka Bakar

25 Maret, 2023
  • Redaksi
  • Terms
  • Policy
  • Pedoman

© 2018-2021 Simada News

wisata indonesia - destinasi wisata terpopuler Rotasi Asia - Berita Terkini Spot Wisata Danau Toba Terbaik destinasi wisata duniaBarak ID

No Result
View All Result
  • News
  • Ekbis
  • Jagad Raya
  • Komunitas
  • Sudut Pandang
  • Simadagros
  • Asahan
  • Simada TV

© 2018-2021 Simada News

wisata indonesia - destinasi wisata terpopuler Rotasi Asia - Berita Terkini Spot Wisata Danau Toba Terbaik destinasi wisata duniaBarak ID