SimadaNews.com-Nagori Siantar Estate, Kecamatan Siantar, akan melaksanakan Pemilihan Pangulu Nagori, bersamaan dengan Pilpanag Serentak Tahap II se-Simalungun.
Pantauan SimadaNews.com, Selasa 25 Juli 2023 di Kantor Pangulu Nagori Siantar State, Panitia Pilpanag menggelar rapat penetapan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 2.887 orang.
Selanjutnya, panitia Pilpanag juga menggelar pencabutan nomor urut para calon pangulu nagori yang akan bertarung.
Setelah dilakukan pencabutan nomor, panitia menetapkan masing-masing nomor urut yakni, Nomor urut 1 Bitner Tua Sitorus, Nomor Urut 2 Juliana, Nomor Urut 3 Muhamad Rusdi dan Nomor Urut 4 Muhammad K.
Pada kesempatan itu, panitia meminta para calon pangulu bersosialisasi kepada masyarakat dengan aman dan tidak menimbulkan perpecahan.
Salah seorang calon Pangulu Nagori Siantar State, Juliana, ketika diwancarai memparkan jika dia dipilih masyarakat dan di izinkan masyarakat jadi Pangulu Nagori Siantar Estate, akan membangun nagori secara berkesinambungan.
“Kita juga akan mengangkat derajat kaum ibu dan para janda,” katanya.
Juliana menambahkan, dirinya merasa bangga bisa ikut bertarung pada Pilpanag Siantar State.
“Perasaan saya bangga, semangat, saya merasa tenang, hati saya tenang, saya semangat, saya harus mendengarkan masyarakat sesuai prosedur yang ditetapkan,” katanya. (snc)
Laporan: Romanis Sipayung