Simada News
Minggu, 6 Juli 2025
No Result
View All Result
  • News
  • Ekbis
  • Jagad Raya
  • Komunitas
  • Sudut Pandang
  • Simadagros
  • Asahan
  • Simada TV
Simada News
No Result
View All Result
Simada News
No Result
View All Result
  • SMSI
  • google news
  • News
  • Ekbis
  • Jagad Raya
  • Kesehatan
  • Komunitas
  • Labuhan Batu Raya
  • Pesona
  • Sudut Pandang
  • Tokoh
  • SimadaTV
ADVERTISEMENT
Home News

Asner-Susanti Ziarah ke Jorat Raja Siantar

Simadanews.com by Simadanews.com
16 Oktober 2020 | 10:18 WIB
in News
Share on FacebookShare on Twitter

SimadaNews.com – Sebagai bentuk penghormatan akan raja dan sejarah Simalungun, pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pematangsiantar, Asner-Susanti (PASTI) ziarah ke Jorat Raja Siantar di Jalan Pematang, Kelurahan Simalungun, Kecamatan Siantar Selatan, Kota Pematangsiantar, Jumat (16/10).

Rombongan disambut ahli waris Kerajaan Siantar Mayor (Purn) Tn Koster Damanik, Tn Sarmahita Damanik, Tn Rahmat Efendi Damanik dan Tn Roni Damanik.

Sebelum ziarah, ahli waris melalui Ny Tn Sarmahita Damanik Rosliana Sitanggang terlebih dulu menceritakan sejarah kerajaan Siantar, dilanjutkan dengan pelaksanaan adat dan diakhiri dengan ziarah ke makam Raja Sang Naualuh yang ada di Pematangsiantar.

Ahli waris  Mayor (purn) Tn Koster Damanik  mengaku merasa bangga atas kedatangan Asner Silalahi dan Susanti. “Suatu kebanggaan bagi kami atas kedatangan PASTI ini,” ujarnya.

Dikatakannya, dalam kehidupan ini janganlah pernah melupakan sejarah.”Karena ada istilah Jas Merah. Jangan sekali-sekali melupakan sejarah. Kalau kita senantiasa mengingat sejarah, berarti hidup kita bisa tidak sombong, kita mengerti siapa hidup kita ini,” katanya.

Tn Koster menambahkan, kedatangan PASTI bentuk sikap menghargai sejarah, yaitu sejarah Sang Naualuh yang dulunya memimpin Siantar ini. Ia sendiri mengaku bersyukur dan bersukacita dan merasa sangat dihargai.

“Dengan adanya acara ini kami juga memiliki tanggung jawab. Saya yakin semua keluarga kami mendukung apa yang menjadi cita-cita Pak Asner dan ibu Susanti. Kami siap membantu semaksimal mungkin,” ujarnya seraya berpesan, jika sudah duduk nanti pasangan ini jangan lupa kepada keluarganya.

Di akhir sambutannya, Tn Koster berpesan kepada Asner akan hal yang sangat menonjol dan perlu diperhatikan di kota ini. Salah satu contoh, kata Koster, pembangunan Tugu Sang Naualuh yang masih mangkrak.

Sementara Asner Silalahi menyampaikan rasa terimakasihnya kepada keluarga Sang Naualuh atas sambutan yang luar biasa, termasuk penyematan pakaian adat. Asner Silalahi mengaku sangat tertarik mendengar sejarah Raja Sang Naualuh.

“Kami begitu bangga. Sangat tertarik dengan sejarah  Raja Sang Naualuh yang sudah diceritakan, “ katanya.

Perjuangan Raja Sang Naualuh, kata Asner Silalahi, patut dihargai karena telah mendirikan tongkat untuk kota Pematangsiantar dan cita-cita Sang Naualuh juga akan diperjuangkan. Asner yakin bahwa banyak pesan yang ditinggalkan Raja Sang Naualuh untuk kehidupan lebih baik bagi masyarakat Kota Pematangsiantar.

“Saya tertarik akan sejarah Raja Sang Naualuh dan nanti akan kita gali lebih dalam peninggalan Raja Sang Naualuh. Semua itu perlu dibenahi agar generasi muda tidak lupa akan sejarah,” ujarnya.

Asner Silalahi juga menyinggung mengenai buku asli sejarah yang sudah hilang dan berharap agar buku yang ada saat ini supaya dilegalkan.

“Itu nanti kita legalkan biar kembali lagi dia aslinya. Jangan lagi nanti berlarut,” ujarnya. (***)

Share222Tweet139Pin50

Berita Terkait

Wali Kota Pematangsiantar Hadiri FGD Bersama Gubernur Sumut Bahas Sekolah Lima Hari dan Program Sekolah Gratis

05/07/2025

SimadaNews.com-Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi, SH, MKn menghadiri Focus Group Discussion (FGD) yang digelar Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprov Sumut),...

Semangat Kemerdekaan Menggelora, DPC PROGIB Simalungun Gelar Turnamen Gebyar HUT RI ke-80

05/07/2025

SimadaNews.com- Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Dewan Pimpinan Cabang Pro Garda Indonesia Bersatu (DPC PROGIB) Prabowo-Gibran...

Tolak Mobil Dinas Rp2,3 Miliar, Bupati Labuhanbatu Tuai Apresiasi PMII: Kebijakan di Luar Nalar!

05/07/2025

SimadaNews.com – Kebijakan tak biasa diambil oleh Bupati dan Wakil Bupati Labuhanbatu, dr. Maya Hasmita, SpOG, MKM dan Jamri ST, pada...

Lewati Empat Putaran Pemilihan, Pdt Jan Hotner Saragih Terpilih jadi Sekjen GKPS

05/07/2025

SimadaNews.com—Pemilihan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) dalam rangkaian Sinode Bolon ke-46 berlangsung dinamis dan penuh ketegangan. Proses...

Pdt John Christian Saragih Terpilih sebagai Ephorus GKPS dalam Sinode Bolon Ke-46

04/07/2025

SimadaNews.com— Pemilihan pimpinan tertinggi Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) dalam ajang Sinode Bolon Ke-46 berlangsung ketat dan penuh dinamika. Bertempat...

Tolak Konversi Kebun Teh ke Sawit, Minta PTPN IV Hentikan Rencana Tanam Ulang

04/07/2025

SimadaNews.com–Rencana PT Perkebunan Nusantara (PTPN) IV Regional II untuk melakukan penanaman ulang kelapa sawit menggantikan kebun teh di wilayah Afdeling...

Berita Terbaru

News

Wali Kota Pematangsiantar Hadiri FGD Bersama Gubernur Sumut Bahas Sekolah Lima Hari dan Program Sekolah Gratis

5 Juli 2025 | 21:08 WIB
News

Semangat Kemerdekaan Menggelora, DPC PROGIB Simalungun Gelar Turnamen Gebyar HUT RI ke-80

5 Juli 2025 | 20:51 WIB
News

Tolak Mobil Dinas Rp2,3 Miliar, Bupati Labuhanbatu Tuai Apresiasi PMII: Kebijakan di Luar Nalar!

5 Juli 2025 | 19:09 WIB
News

Lewati Empat Putaran Pemilihan, Pdt Jan Hotner Saragih Terpilih jadi Sekjen GKPS

5 Juli 2025 | 13:05 WIB
News

Pdt John Christian Saragih Terpilih sebagai Ephorus GKPS dalam Sinode Bolon Ke-46

4 Juli 2025 | 23:07 WIB
News

Tolak Konversi Kebun Teh ke Sawit, Minta PTPN IV Hentikan Rencana Tanam Ulang

4 Juli 2025 | 14:29 WIB
News

Pengurus KONI Pematangsiantar 2025–2029 Resmi Dilantik, Siap Tingkatkan Prestasi Olahraga

3 Juli 2025 | 20:19 WIB
News

Pemkab Samosir Gelar Rapat Lanjutan Penyusunan Ranperda Perlindungan dan Pemberdayaan Petani

3 Juli 2025 | 19:42 WIB
News

Kejar Pangulu Banjar Hulu yang Kabur Lompat ke Sungai,  Calon Jaksa Hanyut

3 Juli 2025 | 12:57 WIB
News

Wali Kota Pematangsiantar Sambut Mubes XXIX GPDI: Momentum Strategis Hadapi Tantangan Zaman

3 Juli 2025 | 09:32 WIB
News

Tukang Servis HP Hampir Dipenjara, Kini Bebas Berkat Restorative Justice Kejari Simalungun

3 Juli 2025 | 08:44 WIB
News

Ketua SMSI Sumut Apresiasi Kinerja Polda Sumut di HUT Bhayangkara

2 Juli 2025 | 23:49 WIB
  • Redaksi
  • Terms
  • Policy
  • Pedoman

© 2018-2024 Simada News

rotasi barak berita hari ini danau toba

slot gacor
slot gacor
No Result
View All Result
  • News
  • Ekbis
  • Jagad Raya
  • Komunitas
  • Sudut Pandang
  • Simadagros
  • Asahan
  • Simada TV

© 2018-2024 Simada News

rotasi barak berita hari ini danau toba