SimadaNews.com – Secara mutlak,
Hendra Gunawan, terpilih Ketua Pimpinan Daerah Kolektif (PDK) Kesatuan Organisasi Serbaguna Gotong Royong (Kosgoro) 1957 Kota Tebingtinggi, pada rapat konsolidasi di Restoran Pondok Bagelen, Senin (25/01/2021).
Rapat konsolidasi dihadiri Ketua PDK Kosgoro 1957 Sumatera Utara, Riza Fakhrumi Tahir serta pengurus Provinsi Sumut dan pengurus Kota Tebingtinggi.
Hendra Gunawan mengatakan, sesegera mungkin menyusun struktur dan program kerja serta siap membesarkan Kosgoro 1957 dan Partai Golkar di Tebingtinggi untuk periode mendatang.
“Kosgoro 1957 merupakan satu dari tiga ormas pendiri Partai Golkar. Kosgoro besar maka harus ikut membesarkan Golkar,” sebut wakil rakyat ini.
Hendra juga berharap, dengan terpilihnya menjadi Ketua Kosgoro 1957 Tebingtinggi, kiranya seluruh anggota ikut mendukung dalam membesarkan Kosgoro.
Sementara itu, Riza Fakhrumi Tahir mengucapkan selamat atas terpilihnya Hendra Gunawan menjadi Ketua PDK Kosgoro 1957 Tebingtinggi.
“Saya sudah lama kenal Hendra, Saya yakin, Kosgoro 1957 bisa besar dan berjaya di tangannya,” ucapnya.
Diakuinya, situasi Kosgoro Tebingtinggi selama hampir lima tahun mengalami kevakuman karena pengurusnya tidak aktif dan berseberangan dengan Ketua yang lama.
“Rapat konsolidasi yang dilakukan saat ini cukup baik sebelum dibekukan karena tidak aktif. Dan pengurus lama secara otomatis telah demisioner,” ungkapnya.
Riza juga berharap, Kosgoro 1957 dapat menyusunkan Kepengurusan hingga tingkat kecamatan dan mengaktifkan sayap – sayap.
“Tidak perlu banyak menjadi pengurus, tapi harus mewakili seluruh elemen dan juga bisa diisi dari unsur ASN,” katanya.
Sementara itu,Ketua PDK Kosgoro 1957 Tebingtinggi Periode 2016-2021, H.Syaiful Ritonga mengatakan, dilakukan rapat konsolidasi ini dikarenakan masa berakhir periodenya dan telah sesuai dengan amanah PDK Kosgoro 1957 Sumut.
“Saya akan siap mendukung sepenuhnya Kosgoro dibawah kepemimpinan Hendra Gunawan,” ungkapnya dan siap menjadi penasehat seperti yang diharapkan Ketua terpilih dan kehadiran Martin Hutahaean yang juga Anggota DPRD diyakini akan semakin membesarkan organisasi. (***)