SimadaNews.com – Polsek Indrapura Polres Batubara, melalui program Jumat berkah berkunjung ke rumah penderita cacat autisme dan penyakit menahun, warga Desa Simpang Kopi, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batubara, Jumat (22/01/2021).
Kapolsek Indrapura, AKP Sandi, diwakili Waka Polsek Indrapura Iptu Sendi Adil Siregar dan didampingi Bhabinkamtibmas Aiptu Gomgom Sinaga, Kasium Polsek Indrapura Bripka Kelana Syahputra, Kanit Provos Polsek Indrapura Bripka Roy Simangunsong,
Bhabinkamtibmas Desa Tanjung Mulia, Aiptu M Sofan dalam kunjungan tersebut memberi bantuan sembako.
Kelima warga Desa Simpang Kopi yang sakit menahun mengalami cacat dan kurang mampu yang dikunjungi yakni Fiki Alfariqih (23) menderita autisme sejak lahir, Keysa (12) menderita autisme dan lumpuh sejak lahir, Ngatiman (60), Mariati (58) dan Sukamto (56) menderita penyakit menahun.
Selain memberikan bantuan sembako, Waka Polsek memberi semangat kepada penderita dan keluarga agar tetap tegar dan tidak putus asa menghadapi penyakit yang di derita.
Waka Polsek juga meminta agar warga tetap mengindahkan Prokol Kesehatan demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19. (Martua Nainggolan)