SimadaNews.com-Remus Yosias Natanael Simanjuntak, siswa SMA Negeri 1 Tebing Tinggi, menorehkan prestasi Juara 3 Putera Pariwisata Kota Tebing Tinggi Tahun 2019, Rabu 2 Oktober 2019, di Balai Pertemuan Kartini Kota Tebing Tinggi.
Amatan reporeter SimadaNews.com, di lokasi dalam pemilihan putera puteri pariwisata tersebut terdapat 11 pasangan yang berhasil lolos ke grandfinal. Dari hasil penilaian dewan juri sebanyak 6 pasangan melenggang ke babak selanjutnya.
Panitia penyelenggara mengumumkan peserta yang berhasil meraih prestasi mulai dari kategori Best Intelegensi Naza Azmi Pratama (putra) asal SMK Negeri 4, Anggi Hazimah Anjani Nasution (puteri) SMK Negeri 2 Tebing Tinggi.
Kategori Best Talent diraih M Rangfa Erdiasnyah (putera-SMKN 2), Bunga Sundari Tamba (putri-SMAN 1), Persahabatan Aldi Fauzi Dermawan (putra-SMAN 4), Putri Maharani (putri- SMK Kesehatan Ganda Husada).
Catwalk Adji A (putera-SMAN 4), Ridha Chairani (puteri-SMAN 2), Favorite Ikhsan R (putera-SMAN 4) dan Adinda S (puteri-SMA Ir H Juanda).
Untuk peraih harapan 1 diraih oleh M Adhiv D (putera- MAN), Hasiana Roulina Sitorus (puteri-SMAN 1), harapan 2 M Fitrah Aulia (putera-SMA RA Kartini), Tri Wahyuna Simamora (puteri-MA Alwashliyah), harapan puteri Miracle Wen SMAN 1, Juara 3 yaitu Remus Yosias Natanael Simanjuntak (putera-SMAN 1), Ira Andria Ningsih (puteri-SMAN 4) juara 2 putera Dedy Indrawan Putra Nababan (SMAN 1) dan juara 1 putera Fahmi Hajatullah (UINSU).
Remus Yosias Natanael Simanjuntak, ketika ditemui reporter, mengaku sangat bangga dan puas mendapat prestasi juara tiga.
Dia menceritakan, dirinya sempat terlambat mendaftar namun dengan rasa keinginan yang besar untuk ikut akhirnya diterima pendaftarannya. Hari demi hari terus mengikuti latihan agar dapat berhasil dan sangat bangga juga banyak yang memberikan like di instagram.
“Saya ucapkan terima kasih, dan berharap kedepan apa yang didapat baik ilmu maupun lainnya akan digunakan sebaik baiknya,” ujarnya.
Remus mengucapkan terima kasih buat orangtuanya yang selalu mendukung perlombaan ini mulai dari penyisihan sampai final dan juga terima kasih kepada teman-teman yang memberikan support.
Sementara, saat penutupan Wakil Walikota Tebing Tinggi Ir. H. Oki Doni Siregar, mengapresiasi kegiatan yang digelar Dinas Pemuda Olahraga dan Parawisata, yang bisa menterjemahkan apa yang menjadi keinginan dari masyarakat.
Menurut Oki, kegiatan itu merupakan salah satu upaya menciptakan SDM M yang berkualitas.
Oki berpesan kepada para generasi muda, bahwa olahraga maupun seni budaya sesungguhnya tidak menutup dan menghalangi para generasi muda meraih sebuah cita-cita, bahkan bisa mewujudkan cita cita yang diimpikan.
“Eksplorlah potensi potensi yang ada pada putra /putri sehingga kita tahu apa talenta-talenta yang dimiliki. Dan pemerintah bertanggung jawab meningkatkan serta menumbuh kembangkan potensi yang ada untuk menciptakan SDM yang unggul,” ujarnya.
Dia menambahkan, Pemko Tebing Tinggi berkomitmen untuk memberikan waktu dan ruang yang seluas-luasnya kepada generasi muda untuk menggali potensi yang dimiliki. Sebab di revolusi industry saat ini, anak-anak muda harus dapat memanfaatkan teknologi yang ada, supaya bisa meningkatkan wawasan. (snc)
Laporan:SaiunBasiur/HamonanganSilangit
Editor: Hermanto Sipayung