SimadaNews.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Simalungun menyerahkan hasil rapat pleno terbuka penetapan pasangan terpilih Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga-Zonny Waldi, ke DPRD Kabupaten Simalungun untuk pengesahan dan pelantikan Radiapoh Hasiholan Sinaga dan Zonny Waldi (RHS–ZW) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Simalungun periode 2021–2024, Kamis (21/01/2021).
Radiapoh Sinaga memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para komisioner KPUD Kabupaten Simalungun, yang telah melaksanakan serta menjalankan amanah tahapan Pilkada Kabupaten Simalungun dalam keadaan baik dan aman.
“Saya sampaikan rasa syukur kepada Tuhan, karena tahapan demi tahapan Pilkada Kabupaten Simalungun berlangsung dengan damai. Kemenangan yang kami raih, adalah kemenangan rakyat Kabupaten Simalungun, dengan satu tujuan, pembangunan menuju lebih maju, lebih baik dan rakyat sejahtera,” kata Radiapoh Sinaga kepada wartawan, Kamis (21/01/2021).
Disampaikan Radiapoh Sinaga, bahwa proses selanjutnya, masuk dalam tahapan pembahasan di DPRD Kabupaten Simalungun untuk pengesahan dan penjadwalan pelantikan.
“Pada prinsipnya, sejak awal, saya bersama pasangan Pak Zonny Waldi, sudah mewakafkan diri untuk mengabdi dan menjalankan amanah membangun Kabupaten Simalungun. Kami akan wujudkan komitmen yang disampaikan di masa sosialisasi kepada masyarakat Kabupaten Simalungun,” katanya.
Kemudian, Radiapoh Sinaga pun, mengajak seluruh komponen masyarakat, untuk saling bahu membahu memasuki era baru pembangunan Kabupaten Simalungun.
“Mari sama-sama kita gerakkan roda pembangunan Kabupaten Simalungun yang lebih baik. Kita akan berdayakan potensi sumber daya manusia dan sumber daya alam yang selama ini bagaikan raksasa tertidur,” kata Radiapoh Sinaga.
Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan RHS-ZW, Crismes Haloho, menyampaikan rasa terimakasihnya kepada masyarakat Simalungun, yang telah memberikan dukungan kepada RHS-ZW untuk membangun Simalungun ke depan.
“Kita ucapkan terimakasih kepada masyarakat Simalungun, mohon dukungan doa, supaya tugas dan tanggungjawab ini boleh berjalan dengan baik, dan apa yang menjadi tagline RHS-ZW untuk pemerintahan yang baik dan bersih, dan rakyat sejahtera, boleh terwujud dan berjalan dengan baik,” kata Crismes Haloho. (ingot simangunsong)