SimadaNews.com-Usai menjalankan ibadah Sholat Jumat, pengurus Masyarakat Cinta Mesjid (MCM) Kota Siantar, membagi-bagikan bubur di Masjid Al-Ikhlas Jalan Bakung Kelurahan Simarito Kota Siantar, Jumat (8/3).
Ketua MCM Kota Siantar, Yan Asmara, didampingi bendahara Arif D Hutabarat, menjelaskan bahwa pembagian bubur adalah sebagai bentuk silahturahmi serta mempererat Ukhuwah Islamiyah.
Yan mengatakan, kegiatan yang mereka lakukan akan berlanjut setiap hari Jumat yang mengangkat tema “Mari Tebarkan Kedamaian Sesama Umat dengan Mencintai Masjid”.
Pantauan reporter, saat pengurus MCM membagi-bagikan bubur, masyarakat tampak antusias.
Sugeng Supriadi, salah seorang jemaah setelah menerima bubur gratis dari pengurus MCM, menyampaikan terimakasih dan berharap, MCM terus menjalankan program silaturahmi yang positif terhadap masyarakat. (sabarudin/snc)