Sementara itu dalam sambutannya Walikota Tebing Tinggi,Ir.H.Umar Zunaidi Hasibuan MM mengharapkan kegiatan Tebing Tinggi Expo dan Cultural Festival Tahun 2018 ini dapat menambah pengetahuan, meningkatkan kualitas hidup dan sumber daya manusia khususnya masyarakat Kota Tebing Tinggi.
Beliau juga menyampaikan bahwa kegiatan ini juga sesuai dengan visi Kota Tebing Tinggi yaitu menjadi kota jasa dan perdangangan dan tentunya menjadi kota yang mandiri, sejahtera dan memiliki daya saing serta sumber daya manusia yang berkualitas.
Kegiatan ini juga diharapkan dapat menambah pengetahuan dan menjadi motivasi bagi masyarakat Kota Tebing Tinggi untuk lebih berinovasi dan menyadari keanekaragaman budaya yang ada sekaligus juga dapat melestarikannya.
Saat Penutupan kegiatan Wakil Walikota Tebingtinggi H Oki Doni Siregar saat menutup secara resmi pelaksanaan kegiatan Tebingtinggi Expo 2018 yang telah berlangsung sejak 11 hingga 15 Juli 2018 di Lapangan Merdeka, Jalan Sutomo Kota TebingTinggi, Minggu (15/7) malam menyampaikan bahwa diadakannya pegelaran Tebingtinggi Expo 2018 ini atas adanya antusias yang demikian tinggi dari masyarakat Kota Tebingtinggi, dan ini salah satu indikator warga Tebingtinggi menyambut baik adanya kegiatan expo.
Untuk itu pula, masyarakat Tebingtinggi harus mampu menjadi warga yang terbuka buat warga yang datang dari luar kota, terlebih Kota Tebingtinggi memiliki misi dan visi menjadi sebuah kota jasa.
Kepada peserta expo, mari jadikan momentum ini untuk saling bertukar informasi terutama untuk meningkatkan kreatifitas dan inovasi bagi produk-produk yang dihasilkan para UMKM, ujar Oki Doni Siregar.
Sementara kepada panitia, Wakil Walikota mengingatkan agar melakukan evaluasi atas pelaksanaan kegiatan ini, untuk kedepannya pelaksanaanya bisa lebih baik dan meriah lagi, karena kegiatan ini akan terus dilakukan secara berkesinambungan menjadi sebuah kalender tetap setiap merayakan HUT Kota Tebingtinggi.
Kegiatan Tebingtinggi Expo yang berlangsung selama tiga hari diisi dengan berbagai pagelaran kesenian dan budaya dari berbagai daerah yang ditampilkan tim kesenian kabupaten dan kota se Sumatera Utara juga dari luar provinsi Sumut.
Acara penutupan kegiatan Tebingtinggi Expo 2018 ini turut dihadiri para perwakilan Bupati/Walikota peserta Tebingtinggi Expo dan para pimpinan OPD se Kota Tebingtinggi, serta para tokoh masyarakat dan tokoh agama.
Dalam acara penutupan tersebut juga digelar hiburan nyanyian, tari-tarian serta penampilan atraksi barongsai dari kesenian Tionghoa, dilanjutkan dengan nonton bareng piala dunia, serta pemberian piagam penghargaan kepada peserta Tebingtinggi Expo.
Pada kegiatan Tebingtinggi Expo 2018 ini keluar sebagai stand terbaik masing-masing, terbaik I Stand Kabupaten Serdangbedagai, terbaik II Stand PT Inalum dan terbaik III diraih Stand dari Polres Tebingtinggi.
Kini,dalam catatan penulis, diusia 101 Tahun Kota Tebingtinggi kedepannya raihan prestasi dan pembangunan yang telah dilakukan semakin menambah kemajuan dan kesejahtraan masyarakat tanpa ada membedakan disatu kelompok ataupun golongan.Hal ini sesuai program Visi dan Misi Walikota Tebingtinggi dan Wakil Walikota Tebingtinggi dalam mewujudkan pembangunan yang berkesinambungan dengan dukungan penuh masyarakatnya. Semoga hal ini terwujud di masa mendatang. (*)