SimadaNews.com-Kabupaten Simalungun, siap menjalankan penerapan New Normal, sesuai hasil Rapat Koordinasi Forum Kooordiasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Sabtu 30 Mei 2020, di Aula Kampus Efarina III Jalan Pdt J Wismar Saragih Kota Pematangsiantar.
Saat rapat koordinasi, hadir Bupati Simalungun yang juga Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Simalungun JR Saragih, Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo SIK, Dandim 0207 Simalungun Letkol Inf Franskishin Panjaitan, pimpinan OPD Pemkab Simalungun, jajaran PJU Polres Simalungun.
Pada kesempatan itu, Bupati Simalungun JR Saragih menyampaikan bahwa dalam percepatan penanganan tatanan kehidupan normal baru di tengah-tengah Pandemi Covid-19, kedepan agar seluruh para camat, gamot, perangkat nagori/kelurahan agar menyampaikan kepada masyarakat untuk menjalani hari-hari dengan normal dalam konteks protokol kesehatan.
Hal senada disampaikan Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo. Dia menegaskan, jajaran Polres Simalungun sudah mendapat perintah langsung dari pimpinan tertinggi Kepolisian Indonesia, untuk mendukung pemerintah dalam pelaksanaan percepatan penanganan tatanan kehidupan normal baru di tengah-tengah Pandemi Covid-19.
“Kami akan selalu melakukan Kordinasi serta bersinergi dalam penerapan Normal Baru, 3 pilar yaitu unsur Pemerintah, TNI dan Polri bekerja dengan semaksimal mungkin untuk mendisiplinkan masyarakat, agar dapat melaksanakan kehidupan seperti biasa namun dengan budaya yang berbeda,” katanya.
AKBP Agus menuturkan, seluruh masyarakat harus mengikuti protokol kesehatan pemerintah dengan memakai masker, sering mencuci tangan, olahraga teratur dan mengkonsumsi gizi yang cukup serta di setiap tempat-tempat menyediakan handsanitezer.
“Dalam protokol kesehatan, agar penerapan skema bersih, aman dan sehat,” pungkasnya.
Dalam rangka mendukung semua upaya mitigasi dan pemulihan sektor Pariwisata dan ekonomi kreatif, lanjut AKBP Agus, Simalungun yang memiliki daerah pengembangan destinasi pariwisata, pihaknya siap membantu, memfasilitasi dan mempermudah segala upaya yang dilakukan pemerintah serta stakeholder lainnya, khususnya dalam mobilitas orang maupun barang, guna pemulihan sektor pariwisata di tengah-tengah Pandemi Covid-19.
Pihaknya akan melakukan SOP terhadap pengamanan objek pariwisata berdasarkan peraturan yang sudah ada. Selanjutnya akan dikolaborasilan serta diselaraskan dengan peraturan atau kebijakan yang sudah dibuat pemerintah dalam pemulihan sektor pariwisata, tanpa melupakan protokol kesehatan.
AKBP Agus menambangkan, pihaknya akan mempersiapkan kantor-kantor kepolisian dengan protocol kehidupan new normal, membuat SOP di tiap fungsi dan pelayanan publik dan mulai persiapkan kebutuhan dalam kehidupan new normal, seperti disinfektan cairan dan bilik, helmet shield, pengukur suhu, APD di tempat pelayan publik, pola hidup new normal sesuai 13 langkah yang sudah ditentukan.
“Polres Simalungun, akan mengundang semua pengusaha, perbankan, pertokoan untuk segera siapkan hadapi new normal. Dan bila perlu kita bentuk tim penyuluh dibawah Bimas dan Sabhara sebagai penyuluh dan pengawas. Ini tidak ditunda-tunda, karena nantinya pasti harus kita hadapi,” ujarnya.
Sedangkan Dandim 0207/Simalungun Letkol Inf Franskishin Panjaitan, menyampaikan bahwa TNI siap bersinergi dengan Pemerintah serta Kepolisian dalam mendukung penerapan New Normal di tengah tengah masyarakat.(snc)
Laporan: Sabarudin Purba
Editor: Hermanto Sipayung