SimadaNews.com-Kini, Objek Wisata Karang Anyar Kecamatan Gunung Maligas, dikelola Pengurus Desa Wisata. Itu dibuktikan dengan pelantian Pengurus Desa Wisata oleh Pangulu Nagori Karang Anyar, Safi’i, Minggu 20 Oktober 2019 di lokasi Objek Wisata Karang Anyar.
Safi’i pada saat melantik para pengurus Desa Wisata Karang Anyar, mengharapkan, dengan adanya pengurus desa wisata, bisa memberikan kontribusi dan bisa membenahi Objek Wisata Karang Anyar ke arah yang lebih baik.
“Kita berharap, pengurus Desa Wisata yang baru dilantik diharapkan mampu melakukan pembenahan. Terutama dalam hal menjaga kebersihan lingkungan wisata, bersih dari kemaksiatan serta bersih dari kepentingan pribadi. Sehingga kedepan objek wisata Karang Anyar bisa lebih diminati pengunjung,” kata Safi’i.
“Kepada pengurus yang baru dilantik, supaya menjadi motor penggerak untuk membangkitkan gairah wisata Nagori Karang Anyar,” tambahnya lagi.
Sedangkan Ketua Desa Wisaya Karang Anyar Rifandi Pohan, menyampaikan terimakasih kepada Pangulu Nagori yang telah memberikan kepercayaan kepadanya.
“Dengan dibentuknya pengurus Desa wisata ini, semoga bisa membawa perubahan yang lebih baik, sehingga destinasi pemandian objek wisata Karang Anyar lebih diminati, terutama bagi warga masyarakat Kabupaten Simalungun,” ujarnya.
“Mari sama-sama kita memperbaiki serta memajukan, agar objek wisata pemandian karang Anyar bisa lebih aman dan nyaman bagi masyarakat yang berkunjung,” pungkas Rifandi Pohan menambahi.
Sementara, Selamat, mewakili tokoh masyarakat, mengingatkan agar para pengurus bekerja keras untuk bisa membangun kembali objek wisata agar bisa diminati, terutama menyangkut pola pikir masyarakat.
“Kuncinya pola pikir masyarakat dulu yang harus dibenahi, agar objek wisata ini bisa berkembang, jadi harus ada kebersamaan dalam memajukan,” pesan Selamat.
Usai pelantikan dilanjutkan dengan penanaman pohon di sekitar objek wisata pemandian. Hadir dalam acara tersebut mewakili camat Gunung Maligas, para pangulu Nagori, pengurus Karang Taruna kecamatan, pengurus Ranting Pemuda Pancasila dan masyarakat Nagori Karang Anyar.(snc)
Laporan: Saiun Basir
Editor: Hermanto Sipayung

Discussion about this post