SimadaNews.com-Siswa SMA AL-Manaar PTPN PV Pulau Raja Addin Fakhrurrozi Tinur, hanyut terseret arus Sungai Asahan Pelabuhan buah Sawit PTPN IV Pulau Rakyat.
Peristiwa itu terjadi Senin 2 Maret 2020, sore sekira pukul 16.00 WIB.
Sebelumnya, Fakhrurrozi berenang di sungai bersama teman-temannya. Dan saat asyik berenang, tiba-tiba Fakhrurozi terseret arus lalu tenggelam.
“Korban dan teman-temannya berenang sama-sama. Tiba-tiba terseret arus, temannya berusaha menolong tapi tubuh korban tiba tenggelam,” kaa Agung, salah seorang warga sekitar yang ditanyai di lokasi kejadian.
Warga yang mengetahui adanya korban hanyut dan tenggelam, langsung melakukan pencarian, namun hingga saat ini Selasa 4 Maret 2020, tubuh Fakhrurrozi Tinur belum juga ditemukan.
Upaya pencarian, masih terus dilakukan warga, dibantu petugas kepolisian dan instasi lainnya dengan cara menyusuri alur sungai.(snc)
Laporan: Fran Manurung
Editor: Hermanto Sipayung

Discussion about this post