SimadaNews.com – Bupati Kabupaten Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga, membuka dan pimpin sidang Panitia Pertimbangan Landrefrorm (PPL) Redistribusi Tanah Ta. 2021 di Kantor Pertanahan Kabupaten Simalungun dengan motto “Melayani Profesional Terperdaya” di Rumah Dinas Wakil Bupati Jalan Suri-Suri, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Senin (06/12/2021).
Bupati menyampikan harus berkoordinasi dengan Dinas Kehutanan agar tercapai sinkronisasi soal realisasi 870 bidang tanah yang akan disertifikatkan.
“Dari 2.000 yang diberikan untuk Kabupaten Simalungun, diharapkan dapat menambah PAD untuk Simalungun. Karena banyak potensi dari PBB untuk mendongkrak PAD dan kerjasama BPN dengan Pemerintah Simalungun diharapkan tetap harmonis, dan harus sesuai motto Melayani Profesional dan Terpercaya,” kata Bupati.
Sementara itu, Kepala Kantor Pertahanan, Jursen F Damanik melaporkan ada 870 bidang tanah yang akan disertifikasi dari 2.000 sertifikasi yang diberikan untuk Kabupaten Simalungun.
“Akan dilaksanakan tahap kedua di 5 nagori yaitu Sipoldas 250 bidang, Bangun Rakyat 105 bidang, Tigaras 240 bidang, Bosar Galugur 191 bidang dan Bosat Bayu 148 bidang. Sudah dilaksanakan 1.300 bidang untuk tahap pertama dan 870 bidang ini untuk memenuhi 2.000 bidang yang akan disertifikasi,” katanya. (Ilham Ap/***)