advertising
Simada News
  • Redaksi
  • Terms
  • Policy
  • Pedoman
Selasa, 28 Maret 2023
  • News
  • Ekbis
  • Jagad Raya
  • Komunitas
  • Sudut Pandang
  • Simadagros
  • Asahan
  • Simada TV
No Result
View All Result
Simada News
No Result
View All Result
Simada News
FOLLOW
  • News
  • Ekbis
  • Jagad Raya
  • Kesehatan
  • Komunitas
  • Labuhan Batu Raya
  • Pesona
  • Sudut Pandang
  • Tokoh
  • SimadaTV
Home Pesona

Tingkatkan Ekonomi Indonesia dengan Investasi Pariwisata

“Indonesia-China Tourism and Investment Forum for 5 Key Super Priority Tourism Destinations”

Simadanews.com by Simadanews.com
18/12/2020
in Pesona
Share on FacebookShare on Twitter

SimadaNews.com – Di tengah upaya penanganan Covid-19, pemerintah juga tengah focus pada Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), salah satu sector andalan Indonesia, khususnya pariwisata.

Pemerintah melalui Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi telah memfokuskan pada pemulihan sektor pariwisata dalam pengembangan destinasi wisata yang memprioritaskan ke 5 daerah utama di antaranya Danau Toba, Labuan Bajo, Borobudur, Mandalika, dan Likupang.

Dalam rangka memeringati 70 tahun hubungan Diplomatik Indonesia dan China serta menggalakkan perekonomian pariwisata, Republik Indonesia menggelar ajang bergengsi bertajuk ‘Indonesia-China Tourism and  Investment Forum for 5 Key Super Priority Tourism Destinations’ yang akan diselenggarakan pada 18 Desember 2020 di The Caldera, Danau Toba, Sumatera Utara.

Lebih dekat, Ajang ‘Indonesia-China Tourism and Investment Forum for 5 Key Super Priority Tourism Destinations’ bertujuan dalam hal kerjasama kedua negara yang saat ini difokuskan pada bidang investasi strategis, perdagangan, pariwisata, dan kesehatan terkait pandemi Covid-19 serta kelanjutan pembangunan infrastruktur yang menghubungkan kawasan produksi dengan kawasan distribusi, memudahkan akses kawasan wisata, mendongkrak lapangan kerja baru serta dapat mengakselerasi nilai tambah bagi perekonomian Indonesia. Sebagai salah satu kawasan destinasi utama yang diprioritaskan, Danau Toba memiliki potensi yang sangat besar.

Tidak hanya destinasi alam, tapi juga memiliki destinasi budaya dan buatan yang sangat menarik. Forum ‘Indonesia-China Tourism and Investment Forum for 5 Key Super Priority Tourism Destinations’ akan memperkenalkan keistimewaan dan keunikan berbagai kawasan destinasi di Indonesia, sehingga dapat menarik investasi sehingga percepatan pengembangan Sumber Pendapatan Daerah (SPD) dapat dilakukan guna menumbuhkan perekonomian Indonesia.

Di tengah pandemi dengan kondisi perekonomian yang tengah melambat, maka Indonesia harus mampu meyakinkan investor untuk menanam modalnya di Indonesia.

Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia menuturkan bahwa pandemi Covid-19 telah memberikan dampak ekonomi yang sistemik, masif, dan terstruktur di seluruh dunia.

Perubahan gaya hidup mendorong pemerintah serta dunia usaha untuk melakukan evaluasi serta penyesuaian kebijakan-kebijakan baru, yang tentunya harus dilakukan secara cepat.

BKPM melakukan pendekatan-pendekatan di luar kebiasaan, tidak hanya untuk menangkap peluang investasi baru dari relokasi usaha, namun juga dalam penyelesaian persoalan investasi yang mangkrak.

“Sudah 74,8 persen dari target investasi tahun 2020 sebesar Rp 817,2 triliun terpenuhi. Sisanya optimis dapat kami kejar hingga akhir tahun ini,”ujar mantan Ketua HIPMI ini.

Selain itu, Bahlil juga yakin dengan adanya Undang-Undang Cipta Kerja (UUCK) yang memberikan kemudahan dalam proses perizinan berusaha, daya saing Indonesia dalam menarik investasi akan lebih tinggi. Investasi yang hadir di Indonesia pun akan lebih terasa manfaatnya, karena harus merangkul pengusaha nasional di daerah dan UMKM.

Selain itu, ia juga yakin perbaikan-perbaikan iklim investasi akan terus meningkat, utamanya setelah Presiden Jokowi mengumumkan susunan cabinet baru. Menteri-menteri yang terpilih diharapkan akan lebih berkomitmen dalam usaha menarik investor ke Indonesia.

Sementara, Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut B. Pandjaitan menegaskan, hingga saat ini pemerintah juga sangat fokus dalam pemulihan ekonomi nasional terutama dalam bidang pariwisata.

“Melalui Kemenko Marves, pemerintah memang fokus dalam pembangunan dari lokasi pariwisata yang ada khususnya Danau Toba, Labuan Bajo, Borobudur, Mandalika, dan Likupang. Pembangunan infrastruktur akan dikerjakan terutama yang menyambungkan area distribusi, ada juga untuk akses pariwisata,”katanya.

Selain itu, bila memang perekonomian sudah membaik khususnya dibidang pariwisata maka akan ada lapangan pekerjaan baru yang bisa bermanfaat bagi kemajuan ekonomi Indonesia.

Wakil Menteri Kebudayaan dan Pariwisata China, Mr. Zhang Xu melalui saluran virtual menjelaskan, “Kami sepakat untuk terus melakukan kolaborasi internasional guna penanganan dalam pemulihan ekonomi akibat pandemi Covid-19, mempromosikan kerjasama di bidang ekonomi dan perdagangan bilateral kedua negara, terutama dalam mendukung pariwisata untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.”

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Wishnutama Kusubandio menegaskan, penerapan protokol kesehatan menjadi hal penting untuk diperhatikan industri dan masyarakat. Para pelaku di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif  maupun wisatawan harus melaksanakan protokol kesehatan dengan penuh kedisiplinan dan kepedulian. Rasa kepedulian terhadap diri kita sendiri, keluarga, sahabat, teman-teman, dan yang paling penting terhadap sector pariwisata.

“Kita tahu pandemi ini memberikan dampak yang besar, namun kita harus hadapi bersama. Kerjasama ini saya harapkan dapat diimplementasikan dengan  penerapan protocol kesehatan yang sebaik-baiknya dan Kemenparekraf akan terus memberikan dukungan kepada  industri dalam menghadirkan inovasi-inovasi lainnya,” kata Wishnutama Kusubandio.

Kemenparekraf fokus melaksanakan program Sertifikasi (Cleanliness, Health, Safety, and Environmental Sustainability) CHSE gratis bagi sektor pariwisata di 34 provinsi, sebagai standarisasi baru untuk meningkatkan kualitas pariwisata Indonesia.

Menparekraf Wishnutama mengatakan, Indonesia telah mencanangkan pengembangan quality tourism sebagai rencana strategis ke depan. Artinya pengembangan pariwisata harus memperhatikan dan membangun semua aspek pariwisata dan ekonomi kreatif. (***)

 

Share221Tweet138Share55Pin50

Berita Terkait

Sandiaga Uno Apresiasi Panggung Hiburan Bertajuk ‘Archipelago In The Land Of God-Simalungun

26/02/2023

SimadaNews.com-Memasuki hari kedua kegiatan panggung hiburan yang bertajuk ‘Archipelago In The Land Of God-Simalungun’ untuk mendukung Formula One Power Boat...

Mahfud MD: Danau Toba Harus Betul-betul Menjadi Daerah Pariwisata Super Prioritas

23/02/2023

SimadaNews.com-Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga bersama Forkopimda menyambut kehadiran Menteri Koordinasi Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Republik Indonesia, Mahfud...

Berenang sembari Nikmati Panorama Danau Toba, Yuk… Berkunjung ke Kolam Tao Toba Sipinsur

02/02/2023

SimadaNews.com- Bagi masyarakat Sumatera Utara yang ingin menikmati suasana liburan. Kini, sudah hadir objek wisata di Desa Pearung, Kecamatan Paranginan...

Workshop Jurnalisme Arkeologi, Upaya Mengangkat Peradaban Kuno dalam Bahasa Milenial

22/12/2022

SimadaNews.com-Workshop jurnalisme arkeologi berupa field trip dan penyampaian materi serta diskusi berlangsung selama lima hari pada 16 - 21 Desember...

1.800 Pelajar Kota Siantar “Maruppasa” Simalungun Raih Rekor MURI

24/11/2022

SimadaNews.com-Sebanyak 1.800 pelajar tingkat SMP dan SMA di Kota Pematang Siantar, mengikuti kegiatan berbalas pantun "maruppasa" Simalungun. Maruppasa itu, bahagian...

“Kita Buat jadi Event Tahunan Keleder Wisata” RHS Apresiasi Pagelaran Seni Budaya Drama Musikal Toping Toping Huda Huda

13/11/2022

SimadaNews.com-Guna melestarikan Seni dan Budaya Masyarakat Simalungun, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan mengadakan Penggelaran Budaya dan...

Discussion about this post

Terkini

News

RHS Dorong OPD Lebih Kreatif dan Berinovasi

27 Maret, 2023
Komunitas

Ronald dan Daniel Dipercaya Pimpin GMNI Siantar

27 Maret, 2023
Komunitas

Harry David Levi Lingga Terpilih Ketua Umum Namaposo GKPS

26 Maret, 2023
News

dr Susanti Kunjungi Korban Kebakaran di Siopat Suhu

25 Maret, 2023
News

Jajaran Polres Simalungun Terima Audit Kinerja Itwasda Polda Sumut Tahap 1 TA 2023

25 Maret, 2023
News

3 Rumah Terbakar di Depan Megalend Siantar, Dua Orang Mengalami Luka Bakar

25 Maret, 2023
  • Redaksi
  • Terms
  • Policy
  • Pedoman

© 2018-2021 Simada News

wisata indonesia - destinasi wisata terpopuler Rotasi Asia - Berita Terkini Spot Wisata Danau Toba Terbaik destinasi wisata duniaBarak ID

No Result
View All Result
  • News
  • Ekbis
  • Jagad Raya
  • Komunitas
  • Sudut Pandang
  • Simadagros
  • Asahan
  • Simada TV

© 2018-2021 Simada News

wisata indonesia - destinasi wisata terpopuler Rotasi Asia - Berita Terkini Spot Wisata Danau Toba Terbaik destinasi wisata duniaBarak ID